Prestasi Pelajar Indonesia di Ajang International Economics Olympiad Tahun 2021

Foto: Pelajar Indonesia Pemenang Medali Perunggu pada Ajang IEO 2021

edukasinfo.com | Bangsa Indonesia kembali harum di kancah dunia Internasional. Pasalnya, para pelajar Indonesia berhasil menorehkan prestasi pada ajang International Economics Olympiad (IEO) Tahun 2021 di University of Latvia, Riga, Latvia.

Ajang IEO 2021 sendiri dilaksanakan secara daring sejak tanggal 24 Juli hingga 2 Agustus 2021 dan diikuti oleh pelajar dari 44 negara, termasuk tim dari Indonesia yang terdiri atas lima orang pelajar. Kelima pelajar tersebut berasal dari sekolah yang berbeda dan berhasil meraih medali perunggu.


Para pelajar tersebut yakni Ebenezer Mesotuho Harefa dari SMAK 3 Penabur Jakarta, Zulfandi Yahya dari SMAN 81 Jakarta, Daffa Muhammad Zidan dari SMAN 2 Depok, Calista Feroniq Gunawan dari SMA Darma Yudha, dan Raisa Kendria Smara Karimah dari SMAN 8 Jakarta.

Mereka dipilih untuk mewakili Indonesia usai menjadi yang terbaik dari 30 orang peraih medali Kompetisi Sains Nasional (KSN) bidang Ekonomi pada tahun 2020.


Atas prestasi tersebut, Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Asep Sukmayadi, menyampaikan apresiasi kepada tim Indonesia yang telah meraih prestasi di ajang kompetisi bergengsi tersebut.

"Saya ucapkan terima kasih atas prestasi yang telah diraih pada ajang IEO 2021 ini. Tentu saja prestasi tersebut akan menjadi bekal pengalaman berharga bagi para juara untuk meraih masa depan yang gemilang," ucap Asep dikutip dari laman resmi Kemendikbudritek di Jakarta, Senin (2/8).


Asep berharap agar prestasi yang diraih pada ajang IEO 2021 menjadi inspirasi, keteladanan, dan semangat bagi generasi penerus bangsa. “Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk menjadi pelajar Pancasila dan calon-calon pemimpin bangsa yang dapat terus berprestasi dan berinovasi,” imbuhnya.

Sebagai informasi, dalam kompetisi IEO 2021 terdapat tiga macam sub-bidang ekonomi yang dilombakan, yaitu financial literacy dan economics yang dilakukan perorangan serta business case solution yang dilakukan secara berkelompok.


Selain menjalani kompetisi, para kontestan juga mendapatkan suntikan ilmu pengetahuan, antara lain dari Eric Maskin selaku pemenang Hadiah Nobel dan Gregory Mankiw selaku pengarang buku terkenal di dunia, di mana hasil karyanya menjadi pegangan di fakultas-fakultas ekonomi di hampir semua negara di dunia.

Untuk diketahui bersama bahwa ajang IEO sendiri pertama kali diselenggarakan di Moskow, Rusia pada tahun 2018. Sementara IEO kedua diselenggarakan pada tahun 2019 di Saint Petersburg, Rusia, dan IEO ketiga berlangsung secara daring di Kazakhstan pada tahun 2020.


Prestasi juara ini menjadi kado indah pada perayaan HUT ke-76 RI. Para pelajar peraih medali ini juga sudah dipastikan mendapat beasiswa dari Puspresnas untuk menyelesaikan pendidikan jenjang S-1 bahkan beasiswa penuh di HSE University di Moskow.

Comments