Tak Butuh Waktu Lama, SMAN 1 Selong Kebanjiran Prestasi


Selong - Lombok Timur | Kabar bahagia menghampiri keluarga besar SMAN 1 Selong. Pasalnya, dalam kurun waktu satu tahun pelajaran 2022/2023 saja, SMAN 1 Selong sudah mendulang banyak prestasi.

Prestasi tersebut diraih oleh peserta didik secara perorangan dan kelompok di bidang akademik maupun non akademik. Tidak tanggung-tanggung level prestasi tersebut juga mulai dari tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional.

Menanggapi hal tersebut, Kepala SMAN 1 Selong, Dr. Sri Wahyuni mengungkapkan rasa syukur dan penuh optimisme. Menurutnya, prestasi ini tidak terlepas dari kerjasama seluruh warga sekolah khususnya pembina.

"Anak-anak perlu diapresiasi dan tidak harus berbentuk uang. Apresiasi berupa sertifikat/piagam penghargaan saja mereka sudah bangga," ucapnya saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (29/04/2023).

Lebih lanjut, Ibu Kepala Sekolah juga memaparkan program-program lainnya guna meningkatkan semangat berkompitisi bagi peserta didik, seperti lomba kebersihan kelas dan lainnya.

"Kita nanti programkan lomba antar kelas untuk mendorong semangat kompetisi dan merawat lingkungan sekitar mereka masing-masing," pungkasnya.

Senada, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan (Wakasis), Muhammad Nizar Madani, S.Pd., mengungkapkan rasa syukurnya atas capaian sekolah melalui prestasi peserta didik yang telah diraih.

"Bersyukur dan bangga saya sampaikan kepada siswa siswi SMAN 1 Selong yang telah banyak menorehkan prestasi baik akademik dan non akademik dari level daerah sampai nasional," ungkapnya.

Meski demikian, Wakasis Nizar menegaskan bahwa sekolah tidak boleh merasa puas dengan capaian saat ini. Sekolah akan terus meningkatkan kualitas serta memberikan dukungan penuh kepada peserta didik guna meningkatkan prestasi kedepannya.

"Kami akan terus berusaha dan memberikan support kepada siswa untuk terus  meningkatkan kualitas dan kuantitas prestasinya dalam berbagai bidang," ujarnya.

Disamping itu, Eliyana Husobah salah seorang siswi SMAN 1 Selong sekaligus atlit peraih medali perak cabang olahraga (cabor) bulutangkis yang bertarung dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI NTB 2023 yang lalu mengatakan, pihak sekolah memberikan ruang ekspresi yang luar biasa.

"Alhamdulillah saya sangat bersyukur telah diberi kesempatan untuk mengikuti Porprov pada tahun ini. Prestasi ini tidak terlepas dari dukungan dan izin dari sekolah dan ada juga teman kelas X yang mendapat medali emas kemarin (Porprov XI NTB 2023)," tutur remaja yang akrab disapa Nana, wanita kelahiran Masbagik yang masih duduk di bangku kelas XI.4 itu, pada Sabtu (29/4).

Nana berharap prestasi ini dapat menambah motivasi kompetisi yang semakin baik lagi. " Semoga ke depannya saya bisa semangat lagi berlatih lebih giat agar bisa membanggakan nama sekolah terutama kedua orang tua saya," harapnya.

Sebagai informasi, berdasarkan data terbaru sekolah tahun pelajaran 2022/2023 menyebutkan bahwa sekolah sudah menyabet 68 juara. Masing-masing juara tersebut ditorehkan secara perorangan dan beregu, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Comments